Asalamualaikum Wr.Wb
Yang saya hormati Ibu guru dan teman-teman yang saya cintai
Puji serta syukur marilah kita sampaikan ke hadirat Allah SWT berkat
rahmat dan karunianya jualah kita bisa berkumpul dalam suasana yang bahagia.
Salawat dan salam marilah kita junjungkan kepada Nabi Muhamad SAW, sahabat,
keluarga, dan Insaqallah kita sekalian sebagai penganut setianya hingga akhir
zaman nanti amin ya rabal alamin.
Ibu guru dan teman-teman yang saya hormati.
Saya akan menyampaikan pidato yang berjudul pendidikan di Indonesia.
Seperyi yang kita ketahui bersama, bahwa dunia pendidikan di Indonesia saat ini
sedang berjalan sangat buruk. Banyak sekali anak-anak di Indonesia yang tidak
menenyam dunia pendidikan. Faktor utama yang menyebabkan hal itu dapat terjadi
karena himpitan ekonomi, di mana ornag tua lebih menyuruh anak merekan untuk
bekerja dibandingkan belajar atau bersekolah, padahal didalam diri anak
tersebut tersimpan keinginan belajar yang sangat besar. Selain itu
kesemerawutan pendidikan juga nampak dari ketidak merataan sarana dan prasarana
pendidikan . Sebagai contoh ada sebuah sekolah yang bangunannya sudah tidak
layak pakai padahal bangunan sekolah tersebut hanya berada sejauh satu
kilometer dari kantor dinas Pendidikan. Lantas bagimana tindakan pemerintah
setelah mendengar dan menyaksikan mengenai penderitaan siswa-siswi tersebut..??
Pemerintah tidak langsung tanggap dengan keaadan yang sudah terjadi.
Ibu guru dan teman-teman yang
saya hormati.
Selain dua hal tersebut, pemerintah berjanji untuk mengadakan program
sekolah gratis, namun di beberapa profinsi di Indonesia hal ini belum telaksana
dengan optimal. Lantas bagaimana dengan program Pendidikan Berkarakter jika
banyak anak di Indonesia tidak mampu untuk bersekolah akibat ketidak adaan
biaya. Bahkan di tempat yang sudah mengadakan program sekolah geratis, timbul
masalah baru yaitu bagaimana caranya untuk memenuhi kebutuhan siswa seperti
alat-alat sekolah, buku-buku, seragam dan lain-lain.?? Sebenarnya pemerintah
sudah memeberikan beasiswa bagi siswa yang tidak mampu, namun hal tersebut
sering salah sasaran dimana siswa yang mampu malah mendapat beasiswa sedangkan
siswa yang tidk mampu justru tidak mendapat bea siswa.
Ibu
guru dan teman-teman yang saya hormati.
Harapan saya agar pemerintah lebih dapat memperhatikan nasib anak-anak
yang tidak dapat bersekolah akibat ekonomi yang lemah sehingga generasi bangsa
yang ada di Indonesia dapat menjadi generasi yang berguana bagi nusa dan
bangsa.
Baiklah sekian pidato dari saya, semoga apa yang saya sampaikan dapat
berguna bagi kita semua amin.
Wasalamualaikum Wr.Wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar